Rabu, 09 November 2011

Menganalisis Kepribadian Seseorang melalui Jejaring Sosial

     Kepribadian adalah keseluruhan sikap, perasaan, ekspresi dan temparmen seseorang. Sikap perasaan ekspresi dan tempramen itu akan terwujud dalam tindakan seseorang jika di hadapan pada situasi tertentu. Setiap orang mempunyai kecenderungan prilaku yang baku, atau pola dan konsisten, sehingga menjadi ciri khas pribadinya. Kepribadian setiap orang tentu saja berbeda-beda. Tak ada seorang pun yang memiliki kepribadian yang sama persis dengan orang lain sebab pada dasarnya setiap manusia diciptakan secara unik dan berbeda satu sama lain.
     Kepribadian seseorang dapat dipengaruhi oleh warisan biologis berupa gen dan juga pengaruh lingkungan fisik.  Kepribadian dalam diri seseorang tidak dapat berubah dalam waktu yang singkat melainkan membutuhkan proses yang lama. Kepribadian seseorang dapat dianalisis dari kebiasaan yang dilakukan, penampilan, tindakan dan perilaku, pola piker serta tutur kata. Namun, tidak hanya sebatas itu ternyata kepribadian dapat juga dianalisis melalui tampilan jejaring sosial seperti facebook.

     Saya mencoba menganalisis kepribadian seseorang melalui tampilan facebook seperti dibawah ini.
Jika dianalisis dari foto yang di tampilkan di facebook, kesan pertama yang saya dapatkan dari orang tersebut adalah sosok yang sangat memperhatikan penampilan, trendy dan metroseksual ( sangat memperhatikan penampilan ). Hal ini dapat dilihat dari caranya berpakaian serta memadukan asesoris yang digunakan.
      Hal kedua yang dapat dianalisis dari foto orang tersebut adalah sikapnya penyayang. Hal ini dapat dilihat dari tampilan foto bersama adik perempuannya. Sangat jarang laki-laki yang ingin berfoto dengan adiknya namun ini salah satu bentuk rasa sayang dan kekompakan diantara mereka.
     Dan hal ketiga dan terakhir yang saya dapatkan dari tampilan facebook orang tersebut adalah dari album fotonya orang tersebut dapat dianalisa bahwa dia suka atau hobby dalam hal fotografi. Ia mempunyai album yang berisi koleksi fotografi.